Sejarah Desa Hegarmanah
Desa Hegarmanah mulanya kampung
(Dusun Genteng Kaler) Desa Genteng perwakilan Kecamatan Banjaran/ Kecamatan
Talaga Kabupaten Majalengka. Kampung Genteng Kaler merupakan penyangga kemajuan
Desa Genteng dalam bidang pemerintahan, pembangunan terutama dibidang
kemasyarakatan karena kampung Genteng Kaler dikenal sebagai masyarakat yang
taat dan patuh terhadap pemerintah desa memperkokoh kesatuan dan persatuan dan
mnejunjung tinggi budaya kegotongroyongan yang didasari rasa kebersamaan
Pada tahun 1980 di Desa Genteng
terjadi gejolak politik yang dipicu oleh oknum pilkades sehingga situasi dan
kondisi Desa Genteng saat itu tidak menentu persatuan dan kesatuan bercerai
berai, mengingat hal ini tokoh masyarakat kampung Genteng Kaler mempunyai
inisiatif untuk mengajukan pemekaran desa kepada bapak bupati C. q. bapak
kewadanan Talaga, namun dalam hal ini mentah karena kampung Genteng Kaler belum
memenuhi persyaratan untuk dimekarkan salah satunya penduduk yang masih relatif
kecil juga jarak dari desa induk ke kampung Genteng Kaler sangat dekat sehingga
bisa ditempuh dengan jalan kaki, walaupun dalam prosedur dan ketentuannya harus
begitu namun tokoh masyarakat genteng
kaler tidak putus asa terus berjuang dengan taktik dan politik sesuai
paradigma yang berkembang saat itu dengan memenangkan salah satu partai politik
yang mendominasi birokrasi yaitu partai golkar dengan memperoleh suara khusunya
Kampung Genteng Kaler mencapai 95%, disinilah masyarakat Genteng Kaler
mendapatkan respon positif dari birokrasi .
Tokoh masyarakat berjuang
mengorbarkan tenaga pikiran bahkan harta berjuang pantang mundur walaupun
banyak rintangan antara pro dan kontra namun masyarakat Kampung Genteng Kaler
tetap semangat demi untuk mencapai cita-cita terwujudnya pemekaran desa kampung
Genteng Kaler mekar dari Desa Genteng.
Atas berkat rahmat Tuhan yang
maha kuasa dan didorong oleh keinginan yang luruh, maka pada hari Rabu tanggal
06 – 07 – 1983 terkabulah keinginan
masyarakat kampung Genteng Kaler untuk menjadi sebuah desa yaitu pemekaran dari
Desa Genteng perwakilan kecamatan Banjaran, Kecamatan Talaga Kabupaten
Majalengka.
Nama Hegarmanah merupakan hasil pemikir salah seorang tokoh masyarakat untuk dijadikan sebuah nama desa yang diambil dari bahasa Sunda terdiri dari dua kata yaitu Hegar dan manah artinya Hegar marahmay sedangkan manah itu hate jadi Hegar manah itu hate anu marahmay.
Komentar
Posting Komentar